Kenapa Pantai Kuta terkenal? Kuta no Rock City!

kenapa pantai kuta terkenal? kuta no rock city!

Kenapa Pantai Kuta terkenal?

Bali apa yang menarik dari bali?

Banyak tentu saja, budaya, makanan, pantai itu diantaranya. Nah sekarang kita berbicara tentang salah satu pantai nya yang paling terkenal, siapa yang wisata ke Bali harus wajib kesini karena lokasinya yang tidak jauh dari airport dan dari kota.

Banyak kegiatan yang bisa dilakukan disini, selain ber jemur menikmati hangat matahari anda bisa juga belajar surfing, bernyanyi, melepas stress, mencari pasangan. Di pantai ini juga sering dilakukan event tiap minggu nya seperti lomba surfing, festival musik, atau pun food center, festival makanan dari tiap chef terkenal hotel Bali

Kuta no Rock City

Kata ini saya ambil dari salah satu Band terkenal asal Bali Superman IS Dead, pertama kali lihat manggung saat SMA 2002 di Medan di teknik mesin USU, salah satu lagu terkenal mereka adalah Kuta Rock City, tapi korona membuat Kuta Bali menjadi Kuta no Rock City.


BacaJugaInformasi 25 Pantai Yang Ada Di Bali Sebagai Daya Tarik Utama Pulau Bali



Apa itu matahari terbenam

Matahari terbenam Sunset Time yaitu waktu di mana matahari menghilang di bawah garis cakrawala di sebelah barat. Warna merah di langit pada waktu Matahari terbenam dan terbit disebabkan oleh kombinasi hamburan Rayleigh warna biru dan tingkat kepadatan atmosfer bumi (wikipedia)

Kalau dilihat dari letak posisi pantai Kuta  yang merupakan tempat pariwisata yang terletak di kecamatan Kuta, di selatan Kota Denpasar, Bali

Tidak salah bila daerah ini merupakan tujuan utama wisata turis mancanegara atau pun lokal. Matahari terbenam sebutan nama lain dari pantai kuta dan menjadi objek wisata yang wajib dikunjungi turis sejak awal tahun 1970-an bila berkunjung ke Bali.

Pantai yang terletak di Kabupaten Badung dengan luas wilayah 17,52 km²  ini  juga dipenuhi dengan banyak  berbagai hotel berbintang, restoran, villa, mall, dan terus berkembang.

[home]

 

kenapa pantai kuta terkenal? kuta no rock city!

Pantai Kuta juga sebagai tujuan utama para maniak selancar, di pantai ini berbagai peselancar ada, dari pemula sampai dengan yang ahlinya, waktu yang tepat untuk selancar adalah pagi dan sore hari.

Di sekitar pantai juga banyak para pemandu selancar yang siap untuk mengajarkan bagaimana memulai untuk berselancar karena mereka menyewakan keahliannya juga dengan papan surfing yang disewakan.

Ayo bagaimana berselancar:

Berselancar menggunakan sebilah papan sebagai alat untuk ber manuver di atas ombak dan akan bergerak dengan menggunakan tenaga arus ombak di bawahnya dan arah nya di kemudikan seorang peselancar.  

Ada kepuasaan tersendiri bila ada sebagai pemula bisa pertama kali dapat berdiri diatas papan.  Ada adrenalin yang terpacu pada setiap tekanan untuk mengarahkan papan selancar sekaligus menjaga keseimbangan.


Kapankah Awal Mula Selancar:

Berselancar sekarang telah menjadi gaya hidup sehat orang orang pecinta olahraga dan adrenalin. Orang Amerika, Australia dan Asia mulai  mengenal olahraga ini sejak abad ke 20 dan banyak komunitas terbentuk pada beberapa pantai di daerah tersebut termasuk Indonesia khususnya Bali.

Olahraga ini telah menjadi gaya hidup dengan naiknya pamor nya, banyak produk, musik, fashion, majalah hingga film-film yang menggambarkan anak pantai yang serba santai.

Waktu terbaik untuk melakukan aktivitas selancar adalah saat musim kemarau (Mei - Oktober) di Indonesia karena gelombang terbesar dan konsisten dapat ditemukan di bulan bulan itu.


 Awal Kuta

Sebelum menjadi objek wisata, Kuta merupakan sebuah pelabuhan dagang tempat produk lokal diperdagangkan kepada pembeli dari luar Bali. Pada abad ke-19.

Mads Lange, seorang pedagang Denmark, datang ke Bali dan mendirikan basis perdagangan di Kuta. Ia ahli bernegosiasi sehingga dirinya terkenal di antara raja-raja Bali dan Belanda. 

Selanjutnya, Hugh Mahbett menerbitkan sebuah buku berjudul “Praise to Kuta” yang berisi ajakan kepada masyarakat setempat untuk menyiapkan fasilitas akomodasi wisata.

Tujuannya untuk mengantisipasi ledakan wisatawan yang berkunjung ke Bali. Buku itu kemudian menginspirasi banyak orang untuk membangun fasilitas wisata seperti penginapan, restoran dan tempat hiburan. source wikipedia


Demikian sedikit informasi yang bisa saya tulis dengan kegiatan yang lakukan tadi sore di pantai Kuta Sunset Time/ Kenapa Pantai Kuta terkenal? Kuta no Rock City Sunset Time dalam sebuah video Youtube, jangan lupa menonton, suka, bagikan komentar,


terimakasih


[home]

 


4 Comments

  1. pantai kuta. cuma pernah lihat di youtube aja. menurut saya pantai kuta adalah salah satu pantai terindah didunia.
    ada sih kepikiran mau kesitu pas udah menikah nanti

    ReplyDelete
  2. Sya orang Bali jarang banget ke Pantai Kuta hahah

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehe mungkin sibuk dengan kesibukannya.

      Delete
Previous Post Next Post